CeritaNews.com - Gubernur DKI Jakarta Ahok mengomentari fenomena permainan "Pokemon Go". Bahkan ketika wartawan bertanya perihal ini, Basuki menyebut banyak monster Pokemon di kawasan Monumen Nasional (Monas).
"Iya, katanya (monster Pokemon) yang paling banyak di Monas. Ha-ha-ha tapi enggak tahu deh," ujar Ahok, di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (14/7/2016).
Hanya saja, Ahok meminta warga untuk berhati-hati memainkan permainan tersebut. Selain itu, ia juga melarang warga memainkan permainan tersebut sambil mengendarai mobil.
"Takut tabrakan saja kalau sambil naik mobil. Tapi kalau mainnya sambil jalan sih enggak apa-apa," ujar Ahok.
Permainan Pokemon Go membuat pemainnya berburu monster Pokemon dengan cara menjelajahi tiap sudut lokasi. Hal ini digunakan beberapa pengelola untuk mempromosikan tempat wisata mereka.
Salah satu contohnya Museum Nasional, yang mengajak warga berburu monster Pokemon di sana. Ahok pun sependapat dengan hal tersebut.
"Lebih baik taruh (monster Pokemon) di taman-taman sebetulnya. Kunjungan taman juga jadi baik, kalau enggak taruh (monster Pokemon) banyak di Balai Kota juga boleh," ungkap Ahok.
---------
Nah tuh sudah dikasih tahu Ahok. Main Pokemon boleh saja, asal jangan sambil mengemudi dan perhatikan juga sekeliling kita. Karena sudah ada kejadian orang main Pokemon mobilnya sampai tabrak pohon.
Tolong bantu sebarkan agar pesan dari Ahok ini tersampaikan ke banyak orang, karena ada banyak orang yang sudah bermain eh malah lupa dengan keadaan sekitar.
Sumber: kompas.com via CeritaNews.com
Demikianlah Artikel Awas!! Demam Pokemon Melanda, Ini Pesan Ahok Ke Masyarakat Soal Pokemon! Share!
Sekian Artikel Awas!! Demam Pokemon Melanda, Ini Pesan Ahok Ke Masyarakat Soal Pokemon! Share!, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan kali ini.
Anda sedang membaca artikel
Awas!! Demam Pokemon Melanda, Ini Pesan Ahok Ke Masyarakat Soal Pokemon! Share! dan artikel ini url permalinknya adalah
http://adaapadenganbloq.blogspot.com/2016/07/awas-demam-pokemon-melanda-ini-pesan.html Semoga artikel
ini bisa bermanfaat.